Kuliah Peledakan Oleh DAHANA di Universitas Lambung Mangkurat

Fakultas Teknik Universitas Lambung mangkurat menggelar kuliah tamu.   Bertempat di Ruang Sidang Fakultas Teknik yang mampu menampung sekitar seratus orang ini, perwakilan PT DAHANA (Persero) tampil sebagai pembicara. Acara yang digelar pada 5 Januari 2016 ini juga dihadiri oleh Dekan Fakultas Teknik Unlam, wakil dekan, kepala loboratorium, ketua program studi, para dosen dan mahasiswa.

Memberi materi tentang bahan peledak di perguruan tinggi merupakan bagian dari tanggungjawab PT DAHANA (Persero) untuk turut serta mendukung dunia pendidikan.   Hal ini seperti diungkapkan oleh Dadan Munawar, Manager Operasi Divisi Tambang Umum Wilayah Kalsel.

โ€œTentunya suatu kehormatan bagi kami untuk berbagi ilmu dengan perguruan tinggi. Semoga kehadiran DAHANA di kampus-kampus dapat memberikan secercah pengetahuan aplikatif untuk civitas akademika,โ€ tuturnya.

Dalam paparannya, Dadan memberikan edukasi tentang bahan peledak dan aplikasi peledakan di pertambangan, terutama untuk mahasiswa sebagai bekal memasuki dunia kerja.   Dalam Kesempatan yang sama, DAHANA juga menyerahkan dummy bahan peledak kepada Fakultas Teknik UnLam Jurusan Teknologi Pertambangan berupa dayaprime booster, detonator nonel IHD dan LTD.

Benda-benda tersebut, selain menambah koleksi alat peraga laboratorium kampus, juga diharapkan menambah pengetahuan mahasiswa mengenai bahan peledak. Tidak mudah mendapatkan ala-alat atau bahan-bahan peledak ang diberikan oleh DAHANA karena benda benda tersebut tidak mudah ditemukan dipasaran.

โ€œDummy yang bentuk dan dimensinya sama seperti aslinya ini diharapkan akan memberikan gambaran yang real bagi para mahasiswa mengenai aksesoris bahan peledak serta dapat mencoba mempraktekkan bagaimana proses priming dan tie up dilapangan itu seperti apa,โ€ kata Dadan.

Kedepan, pihak fakultas berharap DAHANA dan Jurusan Teknologi Pertambangan FT UnLam dapat meningkatkan kerjasama dalam pengembangan Jurusan ini, seperti yang telah terjalin selama ini dengan beberapa perusahaan lainnya, seperti Pertamina, Chevron, Adaro Indonesia, Freeport, dan lain-lain.   Salah saatunya seperti kunjungan ke Kampus Dahana agar bisa melihat langsung proses pembuatan bahan peledak. (aan)

Kuliah Peledakan Oleh DAHANA di Universitas Lambung Mangkurat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top